Pages

Monday, May 20, 2013

Mind Power : Visualisasi

Tak ada pemikiran di dalam benakku yang tidak dengan cepat menjurus unutuk mengubah dirinya menjadi kekuatan dan mengatur bantuan yang sangat besar. - Ralph Waldo Emerson.
"Semuanya terletak dalam pikiran." ujar Arnold Schwarzeneger seorang multijutawan, taipan realestat yang sukses, bintang film, binaragawan, pemenang lima kali gelar Mr. Universe. Namun ia tidak selalu berhasil. Dia masih bisa mengingat kembali waktu-waktu ke belakangan ketika dia tidak memiliki apa-apa kecuali keyakinan bahwa pikirannya merupakan kunci untuk meraih apa yang diinginkannya.
Visualisasi adalah menggunakan imajinasi untuk melihat diri anda dalam suatu situasi yang belum terjadi, membayangkan diri anda memiliki atau melakukan sesuatu yang anda inginkan dan dengan sukses mencapai hasil yang anda idamkan. Lalu bagaimana cara melakukannya ? Begini cara melakukan visualisasi yang berhasil :
1. Putuskan apa yang ingin anda lakukan.
2. Rileks. Luangkan beberapa menit untuk sejenak menenangkan diri sehingga tubuh dan pikiran anda terasa nyaman.
3. Gunakan lima sampai sepuluh menit untuk memvisualisasikan realitas yang anda inginkan. Ciptakanlah penggalan-penggalan kecil film atau video di dalam mental. Bayangkan  anda sedang melakukan sesuatu yang anda inginkan. Pada satu level, anda tahu itu belum terjadi kepada anda, itu belum nyata. Itu masih sebuah visualisasi, suatu gambaran mental yang terus menerus  kita perturutkan , gambaran-gambaran yang secara teratur yang kita pikirkan, menjadi cetak biru bagi tujuan-tujuan kita, cetakan yang ke dalamnya kita mengalirkan energi. Gambaran-gambaran ini adalah kekuatan nyata yang akan bekerja untuk kita.
Terdapat dua macam visualisasi. Visualisasi tepat : Ciptakanlah gambaran-gambaran dan penggalan-penggalan persis apa yang anda inginkan di dalam benak. Ikutilah naskah yang sudah anda ciptakan dan putarlah di dalam benak anda sebanyak beberapa kali. Visualisasi mengalir-bebas : Biarkan gambaran-gambaran dan pemikiran-pemikiran datang dan pergi tanpa memilihnya secara langsung , selama gambar dan pemikiran itu menunjukan hal yang positif untuk tujuan anda.
Kunci keberhasilannya disini adalah praktik Jika anda berkomitmen pada diri sendiri untuk melakukan program visualisasi secara teratur, anda akan terkejut bagaimana pikiran anda perlahan akan mulai memikirkan pemikiran-pemikiran dan menciptakan penggalan-penggalan film yang anda pilih. Akan tetapi perlu ditegaskan bahwa memvisualisasikan sesuatu sekali atau dua kali saja kurang memberi dampak. Hasilnya akan muncul ketika suatu gambar ditanamkan lagi dan lagi dan lagi selama beberapa minggu atau bulan sampai tujuan anda akhirnya tercapai. Jangan mencoba mengukur kesuksesan setelah hanya satu atau dua kali upaya. Jika keraguan muncul, abaikan saja. Teruslah mengulang-ulang visualisasi anda dan secara alami semuanya akan terurus sendiri.
Dua syarat untuk visualisasi yang berhasil
1. Selalu visualisasikan tujuan anda seolah-olah sudah sedang terjadi kepada anda saat ini. Buatlah seperti nyata di dalam benak anda, ciptakan secara detail. Masukilah peran itu dan menjadi yang anda perankan di dalam benak anda.
2. Visualisasikan tujuan anda setidaknya sekali dalam sehari tanpa terkecuali. Terdapat kekuatan dalam pengulangan.
Pikiran apa pun yang ditanamkan ke dalam benak anda, dan dipelihara secara teratur akan membuahkan hasil dalam hidup anda.
Terdapat sebuah eksperimen yang dilakukan oleh psikolog bernama Alan Richardson. Dia melakukan penelitian terhadap sekolmpok pemain basket yang kemudian di bagi menjadi 3 kelompok Kelompok pertama diperlakukan untuk berlatih setiap hari ke gym dan untuk menembakan bola selama satu bulan. Kelompok kedua diperinthakan untuk tidak berlatih sama sekali. Dan kelompok ketiga diminta untuk melakukan latihan yang sangat berbeda dari biasanya. Mereka tidak pergi berlatih ke gym, tetapi diminta tetap tinggal di asrama dan secara mental membayangkan diri berlatih di sana. Selama setengah jam setiap hari mereka "melihat" diri mereka menembakkan dan memasukkan bola dan mengalami kemajuan secara dramatis. Mereka terus melakukan "latihan" mental ini setiap hari. Setalah satu ulan, ketiga kelompok diuji lagi dan dilihat kemajuannya dari saat pertama mereka sebelum mengikuti pelatihan dan penelitian ini. Dan hasilnya sungguh menakjubkan. Kelompok pertama menunjukkan kemajuan 24% dalam perolehan skor. Kelompok kedua tidak sama sekali menunjukkan adanya peningkatan. Dan kelompok ketiga, yang hanya berlatih secara mental memiliki peningkatan yang sama banyaknya dengan kelompok pertama yang benar-benar melakukan latihan di lapangan!
Visualisasi seperti itu sangat kuat, tapi sama sekali bukan sihir. Ia mensyaratkan kerja sama dengan hukum alam dan energi dan menuntut kita untuk kreatif dalam mengarahkan kekuatan bawaan kita. Jika diarahkan dengan benar, imajinasi anda adalah salah satu kecakapan paling dinamis yang anda miliki.
KESEMPATAN TERBUKA KETIKA PIKIRAN ANDA TERBUKA. Jika anda memvisualisasikannya situasi dan kesempatan akan datang kepada anda, yang akan mengantarkan pada tujuan anda.

No comments:

Post a Comment